Solid : Pengukuhan PP ( Pemuda Pancasila ) PAC Kalijambe, Kab Sragen Tegak Lurus Capai Ideologi Pancasila

Sragen – Sapujagadnews.com l Dalam pergerakan Pemuda Pancasila yang semakin solid dan berkarya untuk tetap tegakan ideologi Pancasila. Pemuda Pancasila (PP)  Pimpinan Anak Cabang Kalijambe kab Sragen menggelar pengukuhan yang dihadiri ketua kab Sragen MPC ( Majelis Pimpinan Cabang) Pemuda Pancasila Hani Junaedi, SE.

Sigit wakisto mungkasi, SH Ketua PAC Kalijambe menyapaikan dengan penuh harapan ” Terbentuknya PP PAC Kalijambe menjadi wadah pemuda dari berbagai latar belakang yang berbeda-beda baik dari masyarakat umum ormas ke Agamaan dan lain – lain untuk menjadi ajang silaturohmi dan mempersatukan antar pemuda sekecamatan Kalijanbe, semoga PP menjadi garda terdepan pembela Pancasila ,” tukasnya, Minggu ( 8/6/2020).

Ketua Penasehat PAC Kec Kalijambe  , Subandono,  SH mengatakan   peran pemuda sangat di andalkan dalam deteksi dini munculnya paham komunis maupun paham lain yang bertentangan dengan Pancasila “Terpenting pemuda yang tergabung di PP menjauhi pelanggaran hukum, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, tentunya semua itu tak lepas dari dukungan teman – teman dari Ormas PP itu sendiri ” paparnya.

Hani Junaidi, SE selaku Ketua MPC  Kab Sragen memaparkan , terbentuknya PAC yang ada di Kalijambe mensuport , dengan penuh harapan PP, PAC di wilayah Kalijambe segera mungkin untuk membentuk program jangka pedek salah satunya untuk melakukan konsolidasi, dan koordinasi kepada instansi terkait dengan di serah terimakan SK ke pengurus PP PAC Kalijambe bisa menjadi pijakan payung hukum untuk kegiatan,” tegasnya.

Tampak hadir dalam acara tersebut Skretaris MPC PP Sragen, Heryanto dan pengurus lainya.( Sholikin)

 

Editor : yoel

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan